Dilaporkan Hilang Nelayan Asal Tidore Ditemukan Meninggal Dunia

DUAZONA.COM, TIDORE –  Sesosok mayat ditemukan warga di pesisir pantai Kelurahan Takofi, Pulau Moti, Kota Ternate, Maluku Utara pada Sabtu (15/7).

Kepala Basarnas Ternate, Fathur Rahman mengatakan, mayat tersebut diketahui bernama Jufri Buka (41) warga Kelurahan Mafututu, Kota Tidore Kepulauan.

Yang sempat dilaporkan hilang sejak Selasa (11/7) lalu ketika keluar melaut.

Melalui upaya pencarian oleh tim SAR Gabungan selama beberapa hari, korban akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal.

“Ketika kami sedang melakukan pencarian, tim menerima informasi dari warga bahwa ditemukan mayat terdampar di pesisir pantai Pulau Moti. Benar korban tersebut adalah atas nama Jufri Buka,” jelas Fathur.

Korban lalu di evakuasi ke kampung halamannya dengan menggunakan RIB 04 Ternate untuk dimakamkan.

“Korban sudah diserahkan ke keluarganya,”pungkas Fathur. (**)

Penulis: Muhlis Idrus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *