Peringati HUT Kejaksaan Ke-79, Kerjari Halsel dan IAD Peduli Korban Bencana Baanjir Rua Ternate

Duazona – Halsel, “Memperingati Hari Ulang Tahun Kejaksaan ke-79 Tema “Hari Lahir Kejaksaan Sebagai Simbol Terwujudnya Kedaulatan Penuntutan dan Advocaat General, Kejaksaan Negeri Halmahera Selatan dan Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Daerah Halmahera Selatan, mengadakan acara sosbud peduli kepada para korban bencana alam di kepulauan RUA, Senin/02/09/2024.

Di dampingi oleh ibu tyna dari IAD Wilayah Maluku Utara, Bpk yusran dari Kejaksaan Negeri Halmahera Selatan, Ibu miftah dan ibu Yusran sebagai perwakilan dari IAD halmahera selatan mengantarkan bantuan berupa pakaian layak pakai, bahan pangan dan donasi dana langsung kepada para korban banjir bandang RUA, di rumah-rumah relasi keluarga mereka.

Bantuan di terima oleh adek fitrah, yang kehilangan orang tua nya, dan warga lain yang kehilangan sebagian besar anggota keluarganya. Semoga para korban banjir bandang RUA di berikan ketabahan dan kesabaran dalam melewatinya.

Terima kasih juga kami ucapkan kepada ibu bhayangkari halmahera selatan yg turut berpartisipasi dalam memberikan sumbangan.

“Barang siapa yang meringankan (beban) seorang muslim yang sedang kesulitan maka Allah akan meringankan (bebannya) di dunia dan akhirat”. (H.R Muslim), (lmpo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *